
Inspirasi
Senang melihatmu!
Jika tidak, login melalui email.
Selamat datang di Dulux
Jika tidak, login melalui email.
Terhubung dengan email
Terima kasih!
Tips dan inspirasi terbaru kami sedang perjalanan ke inbox e-mail Anda
Terhubung dengan
Forgotten your password?
Silakan masukkan alamat email yang berhubungan dengan akun Anda
Change Password
Password berhasil diubah
Request sent!
Untuk inspirasi yang lebih disesuaikan, silakan isi 3 pertanyaan di bawah ini.
Terimakasih
Kami akan mengirimkan tips dan trik kepada Anda
Hapus akun
Yang Anda perlukan hanya sapuan cat dan sedikit imajinasi untuk menciptakan kamar bayi yang hangat dan nyaman.
“Kami ingin sekali membuat kamar bayi yang spesial untuk bayi kami, tetapi saat ini dana yang kami miliki sangat terbatas? Bagaimana kami bisa membuat ruangan bayi kami terasa penuh gaya dengan biaya terbatas?”
Mendekorasi kamar bayi tanpa menghabiskan banyak biaya adalah fokus utama hampir 40% calon orang tua yang memiliki dana terbatas, berdasarkan penelitian Dulux.
Tetapi dengan perencanaan yang baik, masih ada kemungkinan Anda untuk mewujudkan kamar bayi impian. Yang Anda perlukan hanyalah sapuan cat, beberapa barang bekas yang masih bisa dimanfaatkan dan imajinasi yang tinggi.
Ingin tahu cara melakukannya? Cek tujuh ide kamar bayi dari kami berikut ini untuk mewujudkan kamar bayi dengan dana terbatas.
1. Jika Anda hanya bisa melakukan satu hal... cat dinding!
Sedikit warna bisa terlihat sempurna, dan sejauh ini, cat adalah cara termudah, tercepat, dan paling terjangkau untuk mengubah kamar bayi Anda.
Jika pada awalnya dinding Anda berwarna putih, berikan sentuhan ceria dengan menonjolkan salah satu dinding, cat dalam warna penuh semangat seperti hijau jeruk atau limau, atau biarkan tetap sophisticated dengan warna seperti abu-abu atau ungu lilac. Atau warna apapun. Dan dengan warna kuat pada dinding, Anda tidak akan memerlukan banyak aksesori, yang artinya Anda akan lebih menghemat biaya!
Cat yang mana?
B6.28.59 / 10YR 34/359
M9.29.60 / 50GG 41/379
U0.20.40 / 50BB 18/216
2. Perhatikan detail
Percikan warna di tempat yang tak terduga, misalnya di dalam lemari atau rak, adalah cara yang tepat untuk memberikan sentuhan gaya tanpa menghabiskan banyak dana.
Pilih warna cerah untuk memberi penekanan warna, dan satukan tampilannya dengan aksesori yang serasi.
Cat yang mana?
C6-B5.38.49 /. 90RR 27/498
D6-C7.49.50 / 28YR 29/561
3. Berikan sentuhan baru pada barang bekas
Tidak semua barang yang ada di kamar bayi Anda harus baru. Daripada membeli ranjang bayi baru, lemari atau kursi goyang, kunjungi pasar loak atau toko barang bekas dan tawar benda-benda yang menarik di sana.
Jangan mengkhawatirkan tampilannya yang lusuh. Lapisan baru cat dalam nuansa ceria seperti kuning terang, merah muda lembut atau hijau segar akan memberikan barang tersebut tampilan baru.
Cat yang mana?
15-G3.26.85 / 60YY 79/367
C4-B6.18.69 / 22YR 50/316
L3 - J9.19.80 / 50GY 74/273
4. Personalisasi dinding
Tidak ada yang bisa memberikan kesan personal pada sebuah ruangan sebaik karya seni – terutama jika karya tersebut asli!
Untuk proyek mudah, mengapa tidak mencoba mengecat sandaran ranjang bayi Anda? Tester pots cocok untuk mengecat area kecil seperti ini.
Cat yang mana?
S4 – E8.15.66 / 20YY 55/151
F6 – E7.41.69 / 08YY 56/528
5. Fokus pada satu detail menyenangkan
Kadang-kadang, Anda hanya memerlukan satu aksen – seperti gambar awan pada dinding - untuk menciptakan sebuah ruangan yang menawan.
Jika pada awalnya dinding Anda berwarna putih, mengapa tidak memberikan sentuhan warna cerah dan cat ranjang bayi atau lemari dengan warna merah muda terang atau biru elektrik?
Cat yang mana?
T3 – F4.07.76 | 40YY 69/112
strong>6. Ganti besinya
Baik itu membeli lemari baru atau menggunakan lemari lama, mengganti gagang atau pegangan bawaan adalah cara mudah dan hemat untuk memberikan sentuhan personal pada kamar bayi Anda.
Jelajahi pasar di sekitar tempat tinggal Anda untuk menemukan gagang keramik yang murah meriah dan dapat melengkapi warna dinding Anda.
7. Aksesori
Pulasan cat adalah cara mudah untuk mengubah ruangan yang membosankan menjadi kamar bayi yang menawan untuk bayi Anda, tetapi Anda akan membutuhkan beberapa sentuhan akhir.
Pilihlah bantal dan elemen kain yang melengkapi warna dinding, dan ciptakan tampilan penuh gaya ala desainer dengan menggabungkan berbagai tekstur berbeda, misalnya rajutan tebal, beludru halus dan katun lembut.
Cat yang mana?
X16 – HN.02.82 / 90YY 73/040
Top tips
Tuangkan sisa cat ke toples kaca kecil dan lapisi dengan plastik bening sebelum Anda menutupnya. Cara ini akan mencegah cat kering, sekaligus membuat Anda mudah melihat cat warna apa yang masih tersisa.