Bimbang memilih warna cat? Dengan tips pakar kami, Anda akan belajar mempercayai insting Anda.
Memilih cat? Pastikan pilihan Anda tepat

Memilih cat? Pastikan pilihan Anda tepat

Percayai insting warna Anda dengan tips pakar kami.

  1. Cobalah tester warna dalam beragam rangkaian nuansa. Sebuah cara yang menyenangkan untuk memastikan warna pilihan Anda terlihat sempurna di dinding seperti halnya di layar monitor.

  2. Sebelum mulai mengecat, aplikasikan dua lapis ke selembar kertas ukuran A4. Gantungkan kertas tersebut di dinding yang berbeda sepanjang hari untuk melihat perubahan warna jika terkena sinar matahari atau lampu. Anda akan melihat bahwa efek cahaya memengaruhi nuansa warna putih.

  3. Hadap manakah ruangan Anda? Penting kiranya untuk mengingat bahwa sebagian besar warna akan terlihat sedikit lebih gelap dan lebih dingin jika ruangan menghadap ke utara karena cahayanya lebih sedikit dan datar.

  4. Cat basah terlihat jauh berbeda dibandingkan cat yang sudah kering. Cobalah untuk tidak mengambil keputusan hingga cat benar-benar kering.

  5. Yang terpenting, yakini insting Anda. Jika Anda menyukainya, tentulah itu pilihan yang tepat.

Mengambil data, harap tunggu...