Aksen lengkung di atas meja dan tempat tidur anak dengan Dulux Colour of the Year 2021, Brave Ground

Cara mengecat lengkungan dengan Dulux Colour of the Year 2021

Mencari teknik pengecatan dinding untuk mengubah ruangan sekaligus membuatnya penuh gaya? Coba teknik pengecatan lengkung. Ikuti langkah-langkah praktis kami untuk membuat lengkungan yang dicat sempurna dengan Dulux Colour of the Year 2021, Brave Ground.


 

Peluncuran Dulux Colour of the Year 2021, Brave Ground, adalah kesempatan sempurna untuk mengecat rumah secara lebih berani. Ingin memperbarui ruang yang membosankan atau membuat kamar terlihat lebih menarik? Membuat lengkungan dapat mewujudkan keduanya. Tidak hanya bereksperimen dengan perpaduan dua warna, teknik pengecatan dinding ini juga merupakan cara cerdik untuk membagi ruang dan menciptakan titik fokus menarik. Terdengar sulit? Tidak juga. Panduan langkah praktis kami akan memudahkannya.

Alat-alat yang diperlukan untuk membuat aksen lengkung

Untuk cat lengkungan di dinding, diperlukan:

  • Kaleng warna cat pilihan, dengan nuansa kontras untuk lengkungan
  • x1 rol besar dan nampan
  • x1 rol kecil dan nampan
  • Waterpas
  • Meteran
  • Pensil
  • Gulungan tali
  • Kunci
  • Kapur
  • Pita penutup
  • Kuas cat 1,5"
  • Pin
  • Gunting

 

  1. Untuk melihat bentuk tampilan pilihan warna di ruangan Anda, unduh aplikasi gratis Visualizer
  2. Ingin bereksperimen dengan sedikit rona? Coba tester kami yang rapi dan mudah digunakan untuk perpaduan warna sempurna.
  3. Terapkan warna latar belakang dulu dengan rol cat busa untuk menutupi area permukaan yang luas. Buat bentuk M dan W dengan rol agar cat dapat tersebar merata. Setelah cat benar-benar kering (2-4 jam), mulai buat lengkungan
  4. Potong tali yang panjang dan ikat kunci di salah satu ujung.
  5. Gunakan pita penutup, tempelkan tali ke dinding di ketinggian yang tepat untuk sisi lengkungan. Lapisi tali dengan kapur dan tempelkan ke dinding untuk panduan garis kapur. Tempel pita penutup di atas garis.
  6. Tentukan lebar lengkungan dan dengan waterpas, buat tanda untuk bagian atas sisi lainnya pada ketinggian yang sama. Ulangi proses di atas.
  7. Ukur celah di antara kedua sisi dan tandai titik tengahnya. 
  8. Ikatkan pensil di ujung tali. Sematkan tali pada titik tengah di antara kedua sisi agar pensil mencapai bagian atas kedua garis samping. 
  9. Buat setengah lingkaran untuk membentuk bagian atas lengkungan, lalu cat garis luarnya dengan kuas cat. Isi sisa lengkungan dengan rol cat busa. 
  10. Lepas pita penutup secara perlahan saat cat masih sedikit basah.

 

Mencari inspirasi lainnya untuk ide warna dinding cerdik dengan teknik ini? Berikut empat cara untuk membuat lengkungan cantik di rumah Anda:

Zonasi praktis cantik dengan efek cat lengkungan

Aksen lengkung di atas meja dan tempat tidur anak dengan Dulux Colour of the Year 2021, Brave Ground

Lengkungan sederhana dengan warna cat sedikit lebih pucat dari warna dinding adalah cara efektif untuk menegaskan area di atas meja atau bufet. Perpaduan warna hangat alami Dulux Colour of the Year 2021 dengan warna pelengkap yang lebih terang menciptakan tampilan dua warna halus dan cerdas yang dapat digunakan di mana pun. 

Warna apa?

Brave Ground
Light Taupe

2. Kepala ranjang kustom seharga satu kaleng cat

Buat aksen lengkung di belakang tempat tidur dan di jendela

Ingin mengubah dinding kamar Anda? Berikut ide sederhana dan efektif. Buat dinding motif timbul dramatis di kamar tidur dengan lengkungan besar di belakang tempat tidur menggunakan Dulux Colour of the Year 2021, Brave Ground. Bagi dengan garis berwarna sama seperti dinding agar tercipta efek cat kepala ranjang yang apik dan tidak mahal. 

Warna apa?

Brave Ground
Llama White

3. Memadukan warna & lengkung dalam pola berulang

Warna Creme Brulee di dinding, meja dan kursi makan

Tidak ingin dinding dengan lengkungan konvensional? Berkreasilah dengan teknik pengecatan dinding ini. Cat serangkaian lengkungan menyamping di dinding dengan warna Abadi. Salah satu palet cat siap pakai kami akan memudahkan eksperimen perpaduan warna yang saling melengkapi. Dengan gelombang grafis menarik di dinding, efek cat ini menghadirkan tampilan grafis modern di setiap ruangan. 

Warna apa?

Brave Ground
Spiced honey
Llama White

4. Ide efek cat pintar untuk ruang tamu konsep terbuka

Ruang makan yang terbuka dengan meja makan kayu, jendela yang tinggi, dan dinding berwarna coklat & kuning

Setelah menguasai teknik pengecatan dinding ini, mengapa hanya membuat satu lengkungan? Di ruang besar dan terbuka, rangkaian lengkungan membuat segalanya berbeda. Lengkungan dengan Dulux Colour of the Year Tahun Ini menciptakan aksen antara lantai dan jendela plafon. Dengan dinding oker hangat, latar belakang dapur kontemporer terlihat mencolok. Buat efek yang sama dengan berbagai warna, teruslah bereksperimen.

Warna apa?

Brave Ground
Spiced Honey
Bitter Creek

Mengambil data, harap tunggu...